KUNJUNGAN STUDI MAHASISWA ADMINISTRASI NEGARA KE LEMBAGA OMBUDSMAN DAERAH YOGYAKARTA

Mahasiswa  program  studi Administrasi Negara  FISE UNY angkatan 2008  mengadakan kunjungan studi ke Lembaga Ombudsman Daerah (LOD) Yogyakarta, Selasa (10/5). Kunjungan ini merupakan tindak lanjut dari kuliah Reformasi Administrasi Negara mengenai Lembaga Ombudsman yang dilaksanakan pada tanggal 29 April di Kampus FISE UNY.  Selain itu juga bertujuan untuk lebih membuka wawasan mahasiswa Prodi AN terkait dengan reformasi birokrasi di tingkat daerah.

Menurut Ketua Kelas, Fendi, sebagai calon birokrat, mahasiswa AN dituntut untuk tidak hanya menguasai teori dan konsep terkait pengelolaan negara, namun juga harus responsif dan kritis terhadap kondisi riil dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Oleh sebab itu kunjungan studi ke Lembaga Ombudsman Provinsi DIY menjadi salah satu sarana untuk melihat secara langsung kinerja Lembaga Ombudsman Daerah dalam mengawal penyelenggaraan pelayanan publik di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Mereka  diterima langsung  Wakil ketua LOD DIY,  Bagus Sarwono S.Pd SI di ruang sidang utama LOD DIY. Menurut Pak Bagus, keberadaan LOD  merupakan salah satu strategi untuk menciptakan pelayanan prima dalam agenda reformasi birokrasi di Daerah Istimewa Yogyakarta. Sehingga cukup representatif sebagai objek studi dalam rangka pendalaman materi reformasi administrasi negara. Bagus juga menyampaikan tentang  peran dan kinerja Lembaga Ombudsman di DIY dan reformasi birokrasi yang dilakukan di DIY meliputi tiga hal yakni ; struktural, kultural, dan sumber daya manusia. Di paparkan juga mengenai kondisi pelayanan publik di DIY yang belum dapat dikatakan baik, karena dari data yang di dapat LOD DIY tingkat pengaduan masyarakat masih cukup tinggi akan pelayanan publik yang dijalankan. Beberapa contoh peringkat lima teratas pengaduan masyarakat berada pada sektor pendidikan, pertanahan, kesehatan, kesejahteraan sosial dan perizinan. Permasalahan inilah yang kemudian menjadi sebuah evaluasi untuk menjadikan kondisi birokrasi yang baik di Daerah Istimewa Yogyakarta. (fendi/ls)