MAHASISWA GEOGRAFI SABET JUARA DALAM LOMBA ESAI NASIONAL DI UNP

Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Yogyakarta (FIS UNY) kembali torehkan prestasi dalam Lomba Esai Tingkat Nasional. Tim mahasiswa FIS UNY dalam lomba kali ini diketuai oleh Reza Budi Prasetya yang beranggotakan Hervina Nur Awanda dan Sholu Ratih. Ketiga mahasiswa tersebut merupakan mahasiswa jurusan Pendidikan Geografi angkatan 2016. Perlombaan diadakan di Universitas Negeri Padang (UNP) pada hari Sabtu (24/11/2018) dan diikuti oleh lebih dari 60 tim. Finalis dalam perlombaan sebanyak 20 tim yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia, seperti Universitas Mulawarman, Universitas Samudra, Universitas Mataram, Universitas Negeri Padang, Universitas Lampung, UGM, UNY, STMKG, UNS, IPB, UI, Universitas Muhammadiyah Makassar.

Reza menjelaskan, pada perlombaan kali ini juara pertama diraih oleh mahasiswa STMKG, juara kedua diraih oleh tuan rumah UNP, dan juara ketiga diraih oleh Universitas Lampung. Selain itu, panitia juga memberikan penghargaan kepada juara harapan I, II, dan III. Juara harapan satu diraih oleh IPB, juara harapan dua diraih oleh UGM, dan juara harapan tiga diraih oleh UNY.

Dalam lomba esai yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Geografi UNP tersebut, lanjut Reza, tim UNY membuat esai tentang Gerakan M5 (Membaca dan Memahami Minibook Mitigasi Merapi) untuk meningkatkan kesiapsiagaan siswa SMA dalam menghadapi erupsi Gunungapi Merapi. “Gerakan ini merupakan literasi dan simulasi bencana erupsi. Hal ini karena Gunung Merapi merupakan ancaman bencana bagi masyarakat yang tinggal dan menuntut ilmu di kawasan rawan bencana, sehingga diperlukan tindakan untuk menyiapkan generasi yang tangguh bencana” ungkapnya.

Reza menambahkan, Lomba Esai Tingkat Nasional Geografi Tagok Basamo tersebut rutin diadakan setiap tahun dan tahun ini merupakan penyelenggaraan tahun ketiga. Adapun tema lomba tahun ini adalah “Peran Mahasiswa dalam Tanggap Darurat Bencana”. Tema tersebut diambil karena banyak bencana yang melanda Indonesia beberapa waktu belakangan ini. (Eko)