PEDULI KARAKTER ILMUWAN SOSIAL, FIS UNY AKAN GELAR SEMNAS

Ilmuwan sosial perlu menjadikan dirinya sebagai ilmuwan yang berkarakter kebangsaan, yang mampu membebaskan bangsanya dari ketergantungan akademik. Tujuan ini dapat dicapai dengan memunculkan wacana alternative dan membangun sudut pandang bangsa sendiri. Menurut Syed Farid Alatas (2010:216) langkah yang dapat dilakukan adalah dengan mengkoreksi pengetahuan yang ”Euorosentris” menjadi bentuk nativisme. Oleh karena itu, perlu dilakukan upaya untuk mengangkat sudut pandang native dalam pengembangan ilmu sosial.
Berdasar latar belakang tersebut dan dalam rangka  membangun karakter Ilmu Sosial yang mampu mendidik bangsa yang mendiri, maka FIS UNY akan mengadakan seminar yang mengundang Ilmuwan Sosial dan praktisi untuk terlibat dalam upaya Indigeneousasi Ilmu Sosial. Seminar Nasional yang akan menghadirkan Prof. Dr. Syed Farid ALtas (Dosen National University of Singapore), Prof. Zamroni, Ph.D (Dosen UNY/Pakar Pendidikan), Prof. Purwo Santoso, Ph.D (Dosen Fisipol UGM) dan FISTRANS Institute (FIS UNY) ini akan digelar Senin (30/4) mendatang di Auditorium UNY.
Selain mengajak para pemerhati Ilmu Sosial untuk menjadi peserta seminar nasional, panitia juga membuka kesempatan untuk menjadi pemakalah pendamping.  Topik makalah pendamping yang bisa diangkat adalah 1. Relevansi Pengetahuan Sosial Barat terhadap penyelesaian persoalan Sosial di Indonesia , 2. Problem dan tantangan indigeneousasi Ilmu Sosial di Indonesia, 3. Relevansi Indigeneousasi ilmu sosial dalam dunia pendidikan Indonesia dalam perspektif Sejarah, Politik, Geografi, Sosiologi, Ekonomi dan Pembelajaran IPS di Sekolah. 4. Indigeneousasi sebagai dasar Pendidikan Karakter Bangsa.
Makalah pendamping tersebut nantinya harus dipresentasikan dalam diskusi panel oleh para pemakalah setelah para pembicara utama menyampaikan materi pada hari tersebut. Acara yang direncanakan dimulai pukul 08.00 WIB – 15.00 WIB ini mengundang para guru, mahasiswa S1/S2/S3, dosen dan masyarakat umum pemerhati Ilmu Sosial dan Pendidikan di Indonesia. Bagi yang berminat bisa langsung mendaftarkan diri di Humas FIS UNY lantai I, atau menghubungi Contact Person: April : 081328360990 atau Sari 087839354318. Pendaftaran dibuka sampai tanggal 23 Maret 2012. Untuk informasi lebih lanjut bisa diunduh di website www.uny.ac.id. (Sari)