Pembukaan Dies Natalis ke 46 FISE UNY

Dies Natalis Ke 46 Fakultas Ilmu Sosial dan Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta (FISE UNY) diawali dengan kegiatan Senam Massal dengan mengusung tema “Senam Bugar Bersama FISE Smart”.  yang diikuti seluruh civitas akademika UNY Jumat (29/7) di Halaman Kampus FISE UNY dan dipandu 5 Instruktur senam dari Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) UNY. Acara dihadiri Rektor, Wakil Rektor I, II, III, Dekan, Dekan FIK Universitas Negeri Medan dan seluruh unsur pimpinan di UNY.

Rektor UNY Prof. Dr. Rochmat Wahab, MA, M.Pd. dalam sambutannya mengatakan bahwa berdasarkan Surat Keputusan (SK) Mendiknas 22 Juni 2011, UNY membuka fakultas baru yakni Fakultas Ekonomi (FE). Selama ini rumpun ilmu ekonomi ini menyatu dalam FISE UNY. Meski FISE menjadi FIS, spirit kebersamaan ilmu sosial dan ekonomi harus tetap dijaga dan dikembangkan.

Dalam pembukaan Dies Natalis ke 46 FISE UNY secara resmi dibuka ditandai dengan pelepasan 46 Balon dan 2 Burung Merpati. Dengan dilepaskannya kedua burung tersebut merupakan tanda lahirnya kembali FIS dan telah lahir FE UNY. Burung merpati adalah lambang dari kedamaian, meskipun dipisah akan tetap bersatu. Mudah-mudahan dengan adanya perkembangan ini tidak terpisah antara satu dengan lainnya, harapnya.

Adapun rangkaian kegiatan Dies Natalis kali ini diantaranya; lomba karaoke untuk warga FISE UNY (29/7), Bazar dan Gelar Produk Mahasiswa (15/8), Seminar Nasional kerjasama FISE UNY dengan SKH Kedaulatan Rakyat (19/8), Baksos (20/8), Perlombaan Olahraga (5-9/9), Temu Alumni Pendidikan Sejarah (10/9) dan Upacara Dies Natalis (14/9).  (Isti)