BUKU KARYA BEM FIS UNY DI LAUNCHING

 “Lentera Pemikiran Mahasiswa” itulah judul buku karya mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Yogyakarta (BEM FIS UNY). Launching buku yang berisikan kumpulan artikel penuh inspirasi tersebut diselenggarakan oleh Departemen Media dan Jaringan BEM FIS UNY di Ruang Ki Hajar Dewantara FIS UNY, Senin (22/10). Acara dihadiri beberapa penulis, anggota BEM FIS UNY, dan para peserta lomba Kepenulisan Artikel Mahasiswa.   
Kepala Department Media dan Jaringan BEM FIS UNY, Akhmad Syaiful Hidayat, menuturkan hadirnya buku tersebut diharapkan tidak hanya menambah wawasan bagi para pembaca namun mampu memberikan spirit power untuk melestarikan tradisi budaya intelektual dikalangan mahasiswa ataupun aktifis kampus mengingat budaya  membaca, berdiskusi, menulis dikalangan mahasiswa  kian lama kian luntur.
Mahasiswa Jurusan Pendidikan Geografi angkatan 2010 tersebut menambahkan tulisan dalam buku tersebut awalnya merupakan kumpulan dari gagasan penulis yang dimuat dalam rubrik opini buletin LENTERA. Dengan didorong oleh semangat dan kerja keras para penulis,tulisan-tulisan tersebut akhirnya dikompilasi menjadi sebuah buku dengan menambahkan beberapa tulisan baru untuk melengkapi isi buku tersebut. “Dalam buku ini terdapat 3 Bab, Bab I tentang Hakikat Mahasiswa, Bab II berisi Mahasiswa Memandang Pendidikan Indonesia dan Bab III berisi Membenahi Indonesia Ala Mahasiswa” paparnya.
Dekan FIS UNY, Prof. Dr. Ajat Sudrajat, M.Ag., memberikan apresiasi atas karya mahasiswa FIS UNY tersebut. Dalam paparannya, Ajat menyampaikan bahwa dengan buku tersebut mahasiswa telah menunjukkan kontribusinya sebagai kaum cendikiawan muda melalui aksi intelektual yang disajikan dalam bentuk tulisan.” Kumpulan tulisan dalam buku ini merupakan bagian dari cara mahasiswa untuk melakukan gugatan terhadap diri mereka sendiri dan kekuasaan, yang akhirnya akan menjadikan mereka lebih dewasa dan mewujudkan menjadi cendikiawan yang seutuhnya” jelasnya.
 Acara launching buku tersebut diakhiri dengan pembacaan pemenang lomba  Kepenulisan Artikel Mahasiswa. Peringkat Pertama diraih oleh Syaifudin, dari Fakultas Bahasa dan Seni UNY; disusul Andreas Agil Munarwidya, dari Fakultas Bahasa dan Seni UNY pada peringkat kedua dan Yusuf  Beni, dari Fakultas Ilmu Sosial UNY pada peringkat ketiga. (Weny/Eko)