COACHING PENULISAN ARTIKEL JURNAL BERSAMA DOSEN UPSI MALAYSIA

Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Yogyakarta (FIS UNY) gelar  Coaching Penulisan Artikel Jurnal pada hari Jumat (20/7/2018). Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Ki Hajar Dewantara FIS UNY tersebut dihadiri oleh dosen di lingkungan FIS UNY. Adapun narasumber kegiatan adalah Assoc. Prof. Dr. Mohamed Nor Azhari Azman yang merupakan wakil dekan bidang penelitian dan inovasi, Fakulti Pendidikan Teknikal dan Vokasional, Universiti Pendidikan Sultan Idris (UPSI), Malaysia. Dekan FIS UNY, Prof. Dr. Ajat Sudrajat, MA.g. mengapresiasi kegiatan tersebut dan mendorong semua dosen untuk mempublikasikan artikel penelitiannya di jurnal terindeks scopus. ”Bagi dosen yang memiliki artikel penelitian supaya mempublikasikannya di jurnal terindeks scopus” kata Ajat saat menyampaikan sambutan.

Azhari menyampaikan bahwa publikasi artikel penelitian sangat diperlukan oleh seorang  dosen atau peneliti. Tidak kalah pentingnya adalah bagaimana artikel yang telah dipublikasikan tersebut disitasi oleh orang lain. Semakin banyak orang yang mensitasi artikel, maka akan semakin tinggi h-index seorang peneliti. H-index merupakan jumlah publikasi (n) yang masing masing publikasi tersebut dirujuk sebanyak minimal n kali. Besarnya h-index menentukan kualitas seorang peneliti. “Salah satu cara untuk meningkatkan h-index seorang peneliti adalah dengan kolaborasi antara peneliti yang memiliki bidang yang sama untuk bersama-sama menulis paper dan saling mensitasi” kata Azhari dalam presentasinya.

Dosen UPSI Malaysia tersebut menambahkan bahwa upaya meningkatkan h-index seorang peneliti/dosen tentu juga harus didukung dengan peningkatan publikasi artikel hasil penelitian. Banyak venue yang bisa digunakan oleh seorang peneliti dalam mempublikasikan artikel hasil penelitiannya antara lain Malaysian Journal of Learning and instruction, UTM Journal and Technology, Journal of Mechanical and Engineering and Sciences dan jurnal terindeks scopus lainnya.

Dalam presentasinya, Azhari juga menekankan pentingnya membangun networking dengan sesama peneliti atau dosen. Salah satu upaya yang dapat dilakukan, kata Azhari, adalah dengan aktif bergabung dalam forum akademisi misalnya research gate. “Melalui forum tersebut kita dapat mencari pakar yang serumpun dengan bidang kita dengan mudah sehingga kita dapat berkolaborasi menulis paper untuk dipublikasikan di jurnal terindeks scopus. Dengan demikian, peluang kita untuk meningkatkan publikasi artikel penelitian akan semakin besar” imbuhnya

Pada akhir pemaparanya, Azhari menawarkan kolaborasi dengan dosen FIS UNY untuk bersama menulis artikel yang akan dipublikasikan pada jurnal terindeks scopus. “Saya mengajak dosen FIS UNY yang mempunyai artikel penelitian supaya dapat berdiskusi dengan saya untuk kolaborasi penulisan artikel jurnal” paparnya. (Eko)