ENAM PEGAWAI UNY IKUTI STUDY VISIT DI UNIVERSITI MALAYSIA SARAWAK (UNIMAS)

Pegawai berprestasi Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)  yang terdiri dari Arif Nurhadi, S.T. (Subbag Akademik BAKI UNY); Nur Wahyuni Kurniasari, S.E. (Subbag TU dan Kearsipan UHTP UNY); Eko Prasetyo Nugroho, S.Pd., (Humas FIS UNY); Arni Wahyu Budi Lestari, S.Sos (Subbag Non-PNBP BUPK UNY); Sudarman, S.Pd (Laboratorium Penelitian dan Pengujian Bahan FT UNY) dan Lanang Prasaja, A.Md.(Keuangan BUPK UNY)  ikuti study visit di Universiti Malaysia Sarawak (UNIMAS) 10-17/5/2015. Dalam kegiatan tersebut para pegawai didampingi oleh Dosen Pendidikan Teknik Elektronika Fakultas Teknik UNY Dr. Fatchul Arifin, M.T. Rombongan UNY disambut oleh Kepala Registrar Office,Tn Hj. Abu Bakar Ibrahim; Kepala Kantor Internasional, Dr. Soubakeavathi Rethinasamy; beberapa dosen dan pegawai di lingkungan UNIMAS.
Dalam sambutannya Fatchul mengugkapkan apresiasi yang tinggi terhadap UNIMAS yang telah memberi kesempatan kepada pegawai UNY untuk sharing Ilmu maupun informasi di UNIMAS selama satu minggu. Ia berharap para pegawai dapat belajar banyak hal sehingga dapat diterapkan di lingkungsan kerja masing-masing.”Kami mengucapkan banyak terimakasih atas kesempatan yang baik ini. Semoga para pegawai dapat menimba ilmu, pengalaman, dan pengetahuan selama di UNIMAS” paparnya.
Kegiatan Study Visit tersebut merupakan kegiatan yang telah dilakukan UNY bertahun-tahun untuk peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) di UNY. Adapun enam pegawai yang mengikuti kegiatan ini merupakan pegawai berprestasi tahun 2014. Kegiatan ini juga merupakan tindak lanjut dari penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara UNY dengan UNIMAS pada awal tahun 2015 ini. UNIMAS juga sangat megapresiasi kegiatan ini dan bermaksud mengirim pegawai maupun mahasiswanya untuk studi banding ke UNY.
Dalam kegiatan study visit di Universitas yang terletak di Kota Samarahan, Sarawak, Malaysia tersebut para pegawai dibagi menjadi tiga kelompok sesuai dengan bidang kerjanya yaitu kelompok staf administrasi yang terdiri dari Arif Nurhadi, S.T., Nur Wahyuni Kurniasari, S.E., Eko Prasetyo Nugroho, S.Pd; kelompok staf keuangan terdiri dari Arni Wahyu Budi Lestari, S.Sos. dan Lanang Prasaja, A.Md. serta kelompok teknisi laboratorium yaitu Sudarman, S.Pd. Selama study visit di UNIMAS kelompok staff administrasi berkesempatan sharing informasi di beberapa bagian terkait yaitu Bahagian Pengurusan Sumber Manusia (BPSM), Bahagian Pengajian Prasiswazah (BPPS), Bahagian Pembangunan Modal Insan (BPMI), Strategic Planning and Quality Management Centre (SQC), Communication Office, Fakulti Ekonomi dan Perniagaan (FEP), serta Fakulti Seni Gunaan dan Kreatif (FSGK). Sedangkan, kelompok staf Keuangan berkesempatan untuk belajar tentang sistem keuangan di beberapa unit seperti Unit Gaji dan Hasil, Unit Akaun, Unit Bayaran, Unit Perolehan, Unit Aset, serta Unit Pembayaran Pelajar. Sementara itu, teknisi laboratorium yaitu Sudarman diberi kesempatan untuk studi banding di Kejuruteraan Sivil.
Sudarman menuturkan bahwa Ia sangat senang telah terpilih sebagai salah satu pegawai yang dikirim UNY untuk mengikuti kegiatan study visit di UNIMAS terlebih lagi Ia di tempatkan di Kejuruteraan Sivil UNIMAS yang sesuai dengan bidang kerjanya di FT UNY. “Kegiatan ini mampu memberikan kesempatan kepada saya untuk mempelajari ilmu dan mendapatkan pengalaman baru. Ilmu yang saya peroleh akan saya tularkan kepada teman di tempat kerja saya nanti,”imbuhnya.
Pada closing ceremony, perwakilan pegawai yang mengikuti study visit di UNIMAS diminta mempresentasikan informasi dan pengalamannya selama di UNIMAS. Eko Prasetyo yang merupakan staf Humas Fakultas Ilmu Sosial UNY mewakili untuk presentasi. Dalam kesempatan tersebut, Eko memaparkan berbagai hal yang telah dipelajari dari UNIMAS termasuk Organizational Structure, Financial Affairs, Facilities, Data System, Student Administrative Management, Campus Branding and Promotion strategies. Pada kesempatan yang sama, Eko juga mengucapkan terimakasih kepada para pimpinan, dosen dan pegawai yang telah berkenan meluangkan waktunya untuk sharing ilmu dan pengalaman. “We would like express our deepest gratitude to the Top Officials, Heads and Staffs at UNIMAS who are willing to share knowledge, information and experience” paparnya.
Pada hari terakhir para pegawai diajak berkunjung ke Kampung Budaya untuk menyaksikan pertunjukan budaya yang ada di Sarawak Malaysia salah satunya pertunjukan budaya Melayu. Kunjungan dilanjutkan ke Museum Kuching yang terletak di Bukit Siol, Kuching, Sarawak, Malaysia. (Eko)