JURUSAN PENDIDIKAN IPS LAKSANAKAN PROGRAM SISTER PRODI KE UNIVERSITI TEKNOLOGI MARA (UITM) NEGERI SEMBILAN, MALAYSIA

Dalam rangka internasionalisasi Prodi sebagai upaya mendukung Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) mencapai visinya menjadi World Class University, Prodi Pendidikan IPS Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Yogyakarta (FIS UNY) kembangkan kerjasama dengan universitas di kawasan ASEAN yang memiliki prodi sejenis atau serumpun.  Salah satu kegiatan kerjasama adalah pelaksanaan program sister prodi di Universiti Teknologi MARA (UiTM) Negeri Sembilan, Malaysia. Kegiatan sister prodi berupa Seminar Penyelidikan Antar Bangsa yang dilaksanakan pada hari Rabu-Sabtu (7-10/11/2018). Seminar tersebut diikuti oleh Dosen Prodi Pendidikan IPS FIS UNY yang terdiri dari Dr. Supardi, M.Pd., Raras Gistha Rosardi, M.Pd., dan Yuhanida Milhani, M.Pd.

Supardi menjelaskan, program sister prodi tahun 2018 ini merupakan tidak lanjut dari rintisan kerjasama dengan perguruan tinggi di Malaysia pada tahun 2017 lalu.  Bentuk kegiatan berupa joint conference  antara Prodi Pendidikan IPS FIS UNY dengan Universiti Teknologi MARA (UiTM) Negeri Sembilan, Malaysia. UiTM merupakan universitas terkemuka di Malaysia. Saat ini ada 120.000 mahasiswa terdaftar di lebih dari 300 program akademik dari berbagai disiplin ilmu, seperti ilmu kedokteran, humaniora, bisnis & manajemen, sains, ilmu sosial dan teknik. Universitas ini telah berkembang dan memiliki 3 kampus satelit, 15 kampus cabang, 9 kampus kota dan 19 afiliasi sekolah tinggi. Program yang ditawarkan tersedia di 24 fakultas yang dimiliki.

Pada kegiatan tersebut dosen Prodi Pendidikan IPS maupun dosen dari UiTM melakukan presentasi dan diskusi paper hasil penelitian masing-masing sehingga terjadi pertukaran ide maupun gagasan yang mampu memperdalam wawasan dosen kedua belah pihak. “Kegiatan tersebut mampu memberikan kesempatan kepada para dosen FIS untuk mengembangkan diri dan memperoleh pengalaman internasional”jelas Raras

Output kegiatan ini, Yuhanida menambahkan, adalah terjalinnya komitmen dan kerjasama publikasi artikel ilmiah dalam e-Proceeding dengan prodi serumpun di UiTM. “Kegiatan ini dapat mendukung penguatan prodi Pendidikan IPS FIS sehingga menjadi prodi unggulan yang tidak kalah bersaing dengan prodi lain yang serumpun baik  di Indonesia maupun di luar negeri” imbuhnya  (Eko)